Satu Lagi Kolaborasi Gim & Musik: PUBG X BLACKPINK

Kolaborasi PUBGM dan BLACKPINK
News Pop Culture1 Comment on Satu Lagi Kolaborasi Gim & Musik: PUBG X BLACKPINK

Satu Lagi Kolaborasi Gim & Musik: PUBG X BLACKPINK

THRIVINMAGZ.COM – Dunia Gim dan musik masih terus memunculkan produk dan inovasi baru, dan PUBG X BLACKPINK adalah yang menjadi kolaborasi paling anyar hasil kerjasama keduanya.

Lewat laman instagram dan twitter resminya, online multiplayer game PlayersUnknown’s Battlegrounds mengungkapkan bahwa girl group beranggotakan Jisoo, Jennie, Rose, dan Lisa ini bakal “hadir” di dalam gim.

https://www.instagram.com/p/CFHfyb2FheE/?utm_source=ig_web_copy_link
https://www.instagram.com/p/CFOuvhdgQyB/?utm_source=ig_web_copy_link

Per 20 September 2020, akun Twitter PUBG juga kembali mengumumkan bahwa fitur kolaborasi #PUBGMxBLACKPINK sudah tersedia dan bisa digunakan.

Terlihat keempat member grup binaan YG Entertainment ini seperti menjadi avatar baru di gim yang seperti dikutip The Verge sudah mencapai 600 juta unduhan dan punya 50 juta pemain aktif ini.

Kolaborasi dua industri ini sebenarnya bukanlah barang yang baru. Masih di tahun 2020, publik dihebohkan dengan konser virtual rapper Travis Scott didalam gim PC Fortnite dengan 12 juta Fortnite players menonton konser tersebut, seperti diberitakan The Guardian.

Untuk PUBG sendiri, kolaborasi lintas industri bukan hal baru. yang mereka lakukan. Untuk ranah musik, 2019 lalu DJ ternama Alan Walker sempat bekerjasama dengan gim ini untuk merilis lagu berjudul “Live Fast”.

Bahkan, gim yang versi mobilenya dirilis pada 2018 ini juga mengajak pabrikan motor besar asal Jepang, Yamaha, dan menghadirkan Skin sepeda motor milik Yamaha didalam gim tersebut.

https://www.instagram.com/p/CCxZZ3IAsJG/

BLACKPINK pun juga baru saja merilis single kolaborasinya bersama penyanyi dan aktris asal AS, Selena Gomez, berjudul “ICE CREAM” dan mendapat 10 juta views dalam waktu 2 jam 55 menit, seperti dilansir In Style.

Ini menjadi pencapaian views tercepat yang bisa dicapai girl grup Korea, dan mereka mengalahkan rekor sebelumnya yang juga dicetak oleh mereka sendiri pada video clip “How You Like That”.

https://www.instagram.com/p/CFTc4QJDmW0/?utm_source=ig_web_copy_link

Mari kita kembali menunggu dan menerka terobosan dari industri gim & musik selanjutnya. (Dimas)

Baca Juga: Post Malone Beli Saham Perusahaan Esports Envy Gaming

Thrivin’ Magazine is a publishing platform that provides content focusing on various niche topics (especially in the creative industry; fashion, music, lifestyle, pop culture) to support anyone who wants to thrive. It inspires people to be creative, cultivate community, and explore new things.

One thought on “Satu Lagi Kolaborasi Gim & Musik: PUBG X BLACKPINK

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top