THRIVINMAGZ.COM – Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Jakarta Pusat menyelenggarakan kegiatan wisata religi bertemakan “Pengenalan Destinasi Jakarta Pusat (Familiarization Trip Wisata Religi Jakarta Pusat Tahun 2023)” pada 4 Maret lalu. Sudin Parekraf mengajak para peserta untuk tur ke lima lokasi destinasi wisata di Jakarta Pusat, salah satunya adalah Museum Nasional atau yang biasa disebut “Museum Gajah“.
Museum Gajah merupakan sebuah museum arkeologi, sejarah, etnografi, dan geografi yang berlokasi di Jalan Medan Merdeka Barat No.12, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat. Gedung gajah ini menjadi museum pertama dan terbesar di Asia Tenggara yang memiliki koleksi peninggalan dari berbagai era.
Tempat sejarah tersebut juga telah akrab di kalangan masyarakat Indonesia, khususnya penduduk Jakarta. Disebut sebagai “Gedung Gajah” atau “Museum Gajah” karena dihalamannya terdapat sebuah patung gajah perunggu yang merupakan hadiah dari Raja Thailand, bernama Chulalongkorn (Rama V) yang pernah berkunjung ke museum pada tahun 1871.
Museum ini bisa jadi tempat wisata yang penuh dengan pengetahuan, cocok dikunjungi saat akhir pekan.
Terdapat beragam patung arca dari berbagai zaman yang menjadi koleksi dalam museum ini. Selain didalam ruangan beratap, arca ini juga tersebar di taman yang berada di dalam museum. Selain itu, kalian juga bisa melihat arca Bhairawa dengan tinggi 4 meter lebih yang terlihat lebih megah dan mencolok dibanding arca-arca kecil disekelilingnya.
Museum Nasional ini buka dijam operasional setiap harinya pukul 08.00 – 16.00 WIB. Kalian juga bisa mengunjungi laman resminya pada museumnasional.or.id atau pantau terus Instagram @disparekrafdki, @parekraf_jakpus, dan @jakarta_tourism untuk dapat rekomendasi tempat-tempat seru di Jakarta dan info-info menarik lainnya ya, thrivers! (Shalfa Nilalfara)
Baca juga Thrivin’ Places: Pesona Masjid Istiqlal Cocok Jadi Wisata Religi Saat Ramadan
One thought on “Thrivin’ Places: Wisata Religi dan Belajar Sejarah di Museum Terbesar se-Asia Tenggara, “Museum Gajah””