Metallica Rilis Album Baru dan Umumkan World Tour

Metallica
Music News1 Comment on Metallica Rilis Album Baru dan Umumkan World Tour

Metallica Rilis Album Baru dan Umumkan World Tour

THRIVINMAGZ.COM – Band heavy metal Metallica telah menjadi kekuatan utama dalam kancah musik agresif selama beberapa dekade. Tahun ini popularitas mereka meningkat pesat berkat lagu mereka “Master of Puppets” yang memainkan peran penting di Season 4 serial Stranger Things. Band ini mengumumkan bahwa mereka akan merilis album baru berjudul 72 Seasons. Diproduksi oleh Greg Fidelman dengan anggota pendiri James Hetfield dan Lars Ulrich dan berdurasi lebih dari 77 menit, album berisi 12 lagu ini adalah kumpulan materi baru pertama Metallica sejak album “Hardwired…To Self-Destruct” tahun 2016.

Metallica
Image credit: Metallica

Band ini juga telah mengumumkan serangkaian konser besar-besaran untuk tahun 2023 dan 2024. Dipersembahkan di seluruh dunia oleh Liquid Death dan Blackened American Whiskey (hanya di Amerika Utara) dan dipromosikan oleh Live Nation, tur dunia M72 Metallica akan menampilkan band ini bermain dua malam di setiap kota yang dikunjungi. Setiap acara konsernya juga akan menampilkan band pendukung yang berbeda dan setlist yang berbeda. Selain itu, band ini akan menawarkan tiket diskon untuk penggemar di bawah 16 tahun. 

Metallica
Image credit: Metallica

Sebagian hasil dari setiap tiket yang terjual akan disumbangkan ke yayasan milik band tersebut bernama All Within My Hands. Didirikan pada tahun 2017, upaya AWMH adalah untuk membantu dan memperkaya kehidupan anggota komunitas yang telah mendukung band ini berhasil mengumpulkan hampir $13 juta. Sebanyak $5,9 juta telah didonasikan untuk program karier dan pendidikan teknis di AS, lebih dari $2,5 juta untuk memerangi kerawanan pangan, dan lebih dari $3,2 juta untuk upaya bantuan bencana di seluruh dunia.

72 Seasons akan dirilis pada 14 April 2023 melalui Blackened Recording milik band tersebut. Single pertama dari album ini yang berjudul “Lux Æternasudah bisa didengarkan di semua platform musik. (Dominicus Pandit)

Baca juga Sheila On 7 Siap Menyapa Penggemar Melalui Konser Tunggal “Tunggu Aku Di Jakarta”

Thrivin’ Magazine is a publishing platform that provides content focusing on various niche topics (especially in the creative industry; fashion, music, lifestyle, pop culture) to support anyone who wants to thrive. It inspires people to be creative, cultivate community, and explore new things.

One thought on “Metallica Rilis Album Baru dan Umumkan World Tour

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top