THRIVINMAGZ.COM – Kesuksesan produk kolaborasi “Untitled Humans” antara MALIQ & D’Essentials dan HMNS memunculkan kejutan yang menggembirakan bagi penggemar dan pecinta parfum di Indonesia. Setelah batch pertama dan batch kedua produk tersebut habis terjual dalam sekejap, MALIQ mengadakan acara offline yang seru, yaitu mengambil alih HMNS Offline Store di Level 1, West Mall Grand Indonesia pada Rabu malam, 11 Oktober 2023. Dalam acara istimewa ini, 150 pembeli beruntung memiliki kesempatan langka untuk berinteraksi langsung dengan anggota MALIQ & D’Essentials dan bahkan mendapatkan tanda tangan eksklusif dari masing-masing anggota. Antusiasme yang luar biasa dari para penggemar menciptakan momen bersejarah, membuat produk “Untitled Humans” sold out untuk ketiga kalinya. “Untitled Humans” adalah koleksi parfum kolaborasi yang dirilis pada bulan September lalu. Parfum ini menampilkan aroma khas dengan top notes Coriander, Violet Leaves, dan Ambrette. Middle notes mencakup Figolide, Velvet Note, dan Rose Absolute, sementara base notes adalah Sandalwood, Cypriol, dan Vanilla Jungle Essence. Acara ini merupakan pertama kalinya produk “Untitled Humans” hadir secara offline dengan stok yang sangat terbatas dan hanya tersedia di Jakarta. Para pengunjung beruntung dapat membeli parfum ini seharga Rp 395.000 per botol berisi 100ml eau de parfum. Acara “Take Over Store” ini adalah bentuk apresiasi dari MALIQ & D’Essentials dan HMNS kepada para pendukung setia mereka. Mereka ingin memberikan pengalaman unik dan istimewa kepada para pembeli, sambil mengingatkan semua orang bahwa setiap individu lebih dari sekadar label sosial yang melekat pada mereka. Seperti filosofi di balik “Untitled Humans” yang bertujuan untuk merubah cara pandang masyarakat tentang label-label sosial.
Angga Puradireja, salah satu anggota MALIQ & D’Essentials, mengungkapkan, “Kita tidak menyangka antusiasme masyarakat sangat besar. Kita sangat terharu, semua bayangan kita saat mengembangkan ‘Untitled Humans‘ melebihi ekspektasi yang kita bayangkan. Semoga kolaborasi ini membawa kebaikan bagi kami dan HMNS di masa depan.”
Rizky Arief, CEO HMNS, menambahkan, “Event ‘Take Over Store’ ini adalah cara kami memberikan lebih kepada pelanggan kami yang ingin membeli ‘Untitled Humans.’ Dengan kedatangan MALIQ & D’Essentials langsung di toko, kami ingin memberikan pengalaman yang istimewa kepada pelanggan kami, karena ini bukan hanya tentang parfum, tetapi juga tentang pengalaman yang diharapkan tidak akan terlupakan.” Acara berakhir dengan kejutan ulang tahun bagi salah satu anggota MALIQ & D’Essentials, Ilman Ibrahim, yang disiapkan dengan penuh cinta oleh para penggemar setia mereka. Unggahan manis di media sosial MALIQ & D’Essentials dengan pesan “Terima Kasih untuk Kamu” adalah tanda apresiasi atas kesuksesan acara luar biasa ini. (Dzakiyyah Azzah)
Baca juga Andrea Najla Rilis Single Terbaru “Entertain”: Pesan Self-Love dalam Lagu yang Catchy