Reopening Boca Jakarta dengan Konsep Baru dan Musik Elektronik

Boca Rica
Lifestyle News Pop CultureLeave a Comment on Reopening Boca Jakarta dengan Konsep Baru dan Musik Elektronik

Reopening Boca Jakarta dengan Konsep Baru dan Musik Elektronik

THRIVINMAGZ.COM – Acara reopening Boca Jakarta pada 20 September 2024 sukses digelar dengan kehadiran tamu-tamu yang menikmati suasana baru restoran ini. Boca kini hadir dengan tampilan yang lebih segar dan konsep yang diperbarui, menawarkan pengalaman kuliner yang unik dan suasana yang lebih modern.

Boca Rica

Tidak hanya dari sisi makanan yang tetap mengusung cita rasa Mediterania, malam itu semakin meriah dengan penampilan Sunnery James & Ryan Marciano, duo DJ ternama yang sudah dikenal di dunia musik elektronik. Set yang mereka bawakan, dipadu dengan musik dari Patricia Schuldtz, C.N.M, dan Devarra, menjadi daya tarik utama acara tersebut.

Boca Rica

Tentang Boca Jakarta 

Boca Jakarta kini semakin memperkuat posisinya sebagai destinasi utama untuk pengalaman dining dan nightlife di ibu kota. Dengan menu khas Mediterania dan suasana yang menyatu dengan semangat dinamis Jakarta, Boca menawarkan lebih dari sekadar makan malam. Di sini, pengunjung bisa merasakan perpaduan antara cita rasa yang autentik dan suasana sosial yang hangat, menjadikan Boca tempat ideal untuk berkumpul.

Bagi yang belum sempat hadir, Boca tetap buka untuk menawarkan pengalaman kuliner dan hiburan terbaik setiap harinya. Lokasinya di Jl. Gatot Subroto, Setiabudi, Jakarta, siap menyambut pengunjung yang ingin mencoba suasana barunya. (Shalfa Nilalfara)

Baca juga Lucy In The Sky Hadirkan Sensasi Baru: ‘Lucy By The Beach’

Thrivin’ Magazine is a publishing platform that provides content focusing on various niche topics (especially in the creative industry; fashion, music, lifestyle, pop culture) to support anyone who wants to thrive. It inspires people to be creative, cultivate community, and explore new things.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top