Angie Kris Rilis EP Perdana yang Bertajuk “Might Be Teen Insanity”

Angie Kris
Music Release NewsLeave a Comment on Angie Kris Rilis EP Perdana yang Bertajuk “Might Be Teen Insanity”

Angie Kris Rilis EP Perdana yang Bertajuk “Might Be Teen Insanity”

THRIVINMAGZ.COMAngie Kris, penyanyi sekaligus penulis lagu asal Indonesia yang sekarang lagi sibuk kuliah di Sydney, Australia. Setelah dua tahun merambah dunia musik dengan tiga single yang langsung menggebrak dan berhasil mengumpulkan ribuan stream, Angie akhirnya siap menghadirkan karya terbesarnya lewat EP Might Be Teen Insanity.

Angie Kris

Angie ingin banget musiknya bisa merefleksikan siapa dia sebenarnya: ceria, humoris, sedikit gila, dan selalu penuh semangat. Semua sisi tersebut tercermin lewat lagu-lagu di EP ini, yang tidak hanya cocok didengarkan, tapi juga membawa cerita yang pasti relate banget buat kamu yang lagi cari-cari jati diri. Nggak hanya ingin dikenal di Indonesia, Angie juga punya ambisi untuk melangkah lebih jauh di panggung musik internasional lewat EP ini.

Angie Kris

Tema dari Might Be Teen Insanity nggak jauh-jauh dari perjalanan pribadi yang pasti dialami banyak orang, terutama anak muda. Dari mencari jati diri, menghadapi perubahan dalam hidup, sampai hubungan yang kadang penuh drama, semuanya ada di sini. Yang unik, Angie memasukkan unsur MBTI (tipe kepribadiannya, ENFP ke dalam setiap lagu di EP ini, dengan sedikit petunjuk lewat dua huruf yang ada di judul lagu.

Misalnya, lagu “(Ne)ver in My Life” yang bernuansa indie-pop, “(Fi)nd Myself Again” yang ballad folk-pop, “(Te)enage Years” yang punk-rock dan berkolaborasi dengan musisi Australia, Justin Anda, dan “(Si)ncerely, Youth” yang acoustic/alternative pop yang bikin kamu merasa mellow tapi powerful.

Dengan Might Be Teen Insanity, Angie Kris nggak cuma mau menunjukkan sisi musiknya, tapi juga ngajak kita semua buat merayakan chaos yang ada dalam masa muda. Karena di balik semua kekacauan itu, ada pelajaran dan proses tumbuh yang nggak ternilai. (Shalfa Nilalfara)

Baca juga SUB, Band Alternative Rock Baru dari Bandung Rilis Album Debut Eyes To See

Thrivin’ Magazine is a publishing platform that provides content focusing on various niche topics (especially in the creative industry; fashion, music, lifestyle, pop culture) to support anyone who wants to thrive. It inspires people to be creative, cultivate community, and explore new things.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top